Euforia Belanja di Mojo Shop Fiesta 2025, Konsumen Rasakan Sensasi Diskon dan Hiburan Lengkap

Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari saat memamerkan hadiah utama untuk gelaran Mojo Shop Fiesta (MSF) ( Foto : Istimewa)

Tunasnews, Mojokerto – Mojo Shop Fiesta (MSF) 2025 resmi ditutup dengan meninggalkan kesan mendalam bagi ribuan pengunjung yang memadati area sejak hari pertama. Selain mencatatkan omzet fantastis Rp1,8 miliar, event belanja tahunan ini juga menjadi ajang rekreasi sekaligus pesta diskon yang ditunggu-tunggu masyarakat Mojokerto.

Beragam tenant dari sektor kuliner, fashion, hingga produk lokal kreatif sukses menarik antusiasme warga. Suasana festival semakin meriah dengan hadirnya panggung hiburan, lomba-lomba interaktif, hingga promo belanja yang membuat konsumen rela antre panjang.

Salah satu pengunjung, Yuli Astuti, warga asal Magersari, mengaku rela datang hampir setiap hari selama MSF berlangsung. “Belanjanya puas banget, banyak diskon besar. Anak-anak juga senang karena ada hiburannya, jadi bukan hanya belanja tapi sekaligus rekreasi keluarga,” ungkapnya.

Neng Ita mengapresiasi gelaran Mojo Shop Fiesta (MSF) 2025 yang meraih sukses ( Foto : Istimewa)

Tak hanya warga lokal, pengunjung dari luar kota juga turut meramaikan acara ini. Hal tersebut membuat MSF tidak hanya jadi pusat belanja, tapi juga destinasi wisata belanja.

Selain berbelanja, daya tarik terbesar bagi konsumen adalah kesempatan mengikuti undian hadiah utama yang akan digelar pada November mendatang. Hadiah yang ditawarkan antara lain paket umroh, sepeda motor, dan berbagai perangkat elektronik.

Menurut panitia, tingginya partisipasi pengunjung tidak lepas dari konsep MSF yang menghadirkan pengalaman belanja menyenangkan. “Kami ingin konsumen tidak hanya bertransaksi, tapi juga menikmati suasana festival. Itulah yang membuat MSF selalu dinanti setiap tahun,” jelas salah satu panitia.

Dengan kombinasi belanja, hiburan, dan hadiah besar, Mojo Shop Fiesta 2025 sukses meninggalkan jejak euforia bagi konsumen. Tidak heran jika event ini kian mengokohkan diri sebagai ikon belanja sekaligus ajang rekreasi keluarga di Kota Mojokerto. (Tif)